45 Anggota DPRD Balikpapan Diambil Sumpahnya, Ketua Dewan: Tugas Kami Semakin Berat

Balikpapan, Metrokaltim.com – Empat puluh lima anggota DPRD Balikpapan periode 2019-2024 resmi menjadi anggota legislatif. Hal ini diketahui setelah semua anggota legislatif itu dilantik dan diambil sumpah atau janji jabatannya, Kamis (10/10) siang.

Upacara pelantikan tersebut digelar di ruang sidang Kantor DPRD Balikpapan. Abdulloh dari Fraksi Parta Golkar kembali didapuk menjadi Ketua DPRD Balikpapan. Sedangkan tiga wakilnya diemban oleh Thohari Aziz, Sabaruddin Panrecalle dan Subari.

Penetapan pimpinan DPRD Balikpapan itu berdasarkan Surat Keputusan (SK) Gubernur Kaltim bernomor: 1712//21/B.PPOD.III/2019, tentang Peresmian Pengangkatan dan Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Balikpapan yang telah terbit beberapa waktu lalu.

Kepada awak media, Abdulloh mengatakan, tugas anggota DPRD Balikpapan pada periode sekarang akan semakin berat. Hal ini dikarenakan Kaltim telah ditetapkan sebagai lokasi ibu kota negara (IKN) baru.

“Tugas besar kami akan sangat banyak, meningat Balikpapan bakal menjadi kota penyangga IKN,” katanya usai pelantikan.

Ditambahkannya, salah satu program yang menjadi prioritas DPRD Balikpapan kedepan adalah membangun sumber daya manusia warga Balikpapan di semua sektor. Hal ini dilakukan agar masyarakat Kota Minyak bisa ikut bersaing dan berperan aktif dalam proses pembangunan IKN.

“Persiapan menyambut IKN cukup banyak sekali. Sehingga diharapkan warga Balikpapan bisa ambil bagian dalam pembangunan, bukan hanya jadi penonton,” pungkasnya.

(sur/riyan)

32

Leave a Reply

Your email address will not be published.