BREAKING NEWS: 65 Kg Sabu-Sabu Asal Malaysia Gagal Beredar di Kaltim
Balikpapan, Metrokaltim.com – Jajaran Direktorat Resnarkoba Polda Kaltim bersama Intelmob Satbrimob Polda Kaltim berhasil menggagalkan penyelundupan 65 kilogram (kg) narkoba jenis sabu-sabu asal Malaysia.
Diketahui, puluhan kilogram sabu itu dibawa oleh dua pelaku dari Kabupaten Bulungan, Tanjung Selor, Kalimantan Utara menuju Samarinda Kalimantan Timur, pada Minggu (10/5).

Sabu tersebut diangkut menggunakan dua unit mobil yakni Toyota Avanza warna hitam bernomor polisi KT 1649 FD dan Daihatsu Ayla warna kuning bernomor polisi KU 1096 XG.
Baca Juga: Dua Pria Ditetapkan Tersangka, Begini Kronologi Penangkapan Penyelundupan Sabu 65 Kg
Mendapat laporan adanya penyelundupan sabu tim Opsnal Subdit I Ditresnarkoba Polda Kaltim bersama Intelmob Satbrimob Polda Kaltim melakukan penyelidikan, yang dipimpin langsung oleh Kasubdit I Ditresnarkoba, AKBP Karyoto.

“Kami mendapat informasi pada Minggu (10/5) malam sekira pukul 23.00 Wita bahwa ada penyelundupan sabu yang dibawa dari Kalimantan Utara menuju Kaltim, dengan berat 65 kilogram narkoba jenis sabu,” ungkap Kapolda Kaltim Irjen Pol Muktiono, didampingi Direktur Resnarkoba Polda Kaltim Kombes Pol Akhmad Shaury, Selasa (12/5) pagi.
Setelah melakukan penyelidikan, akhirnya dua pelaku bernama Busman (33) warga Boki, Kecamatan Tiroang Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, dan Andry Saputra alias Andry (32) warga Jalan Kusuma Bangsa, Gunung Lingkas Kota Tarakan, berhasil diamankan di Jalan Poros Samarinda-Bontang, pada Senin (11/5) dini hari sekira pukul 03.00 Wita.
“Saat ini kedua pelaku sedang menjalani pemeriksaan mendalam oleh anggota kami,” pungkasnya.
(riyan)

2 thoughts on “BREAKING NEWS: 65 Kg Sabu-Sabu Asal Malaysia Gagal Beredar di Kaltim”