MetroKaltim.com, SAMARINDA – Ratusan personel Batalyon B Pelopor beserta keluarganya berkumpul di Lapangan Indera Karya Sakti, dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 74, pada Minggu (18/8/2019). Sejumlah kegiatan digelar di sana diantaranya perlombaan untuk anak-anak, perlombaan untuk bhayangkari serta perlombaan antar personel Brimob.

Sejak pukul 07.00 wita, ratusan anggota keluarga dari masing-masing personel memadati tiap-tiap venue perlombaan, dan kegiatan tersebut di buka secara langsung oleh
Komandan Batalyon B Pelopor, AKBP Febryanto Siagian,S.H, S.I.K, M.S,i.

Terdapat beberapa perlombaan anak-anak diantaranya lomba balap karung, lomba  makan krupuk dan lomba kelereng. Sementara untuk para Bhayangkari Brimob Samarinda juga terdapat lomba yakni, lomba memasak antar bhayangkari kompi  dan lomba makan kerupuk. Namun tidak kalah meriahnya juga yaitu perlombaan antar personel Brimob diantaranya, lomba tarik tambang, lomba balap karung, lomba bakiak, dan yang paling dinanti yaitu lomba panjat pinang.

Para suporter dari masing masing kompi pun ramai dengan berbagai yel-yel penyemangat agar tim mereka bisa memenangkan perlombaan ini. Dari pantauan tim media Brimob Samarinda untuk perlombaan panjat pinang, tim Kompi 2 berhasil menggapai puncak pinang dimenit ke 4, dan untuk lomba memasak sesama bhayangkari juara 1 di raih tim Kompi 1.

Dalam kesempatan yang sama Komandan Batalyon B Pelopor, menuturkan bahwa “Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh panitia, yang sudah bekerja keras demi terselenggaranya kegiatan ini, sehingga dapat berjalan lancar dan antusias seluruh personel Batalyon B Pelopor cukup tinggi,” ujar Febryanto.

Selain itu, Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim, Kombes Pol Mulyadi SIK turut mengapresiasi Batalyon B Pelopor yang telah turut memeriahkan moment HUT Republik Indonesia Ke-74. (mk-01)

172

Leave a Reply

Your email address will not be published.