Hujan Deras Mengguyur Balikpapan, Tiga Lokasi Terendam Banjir
Balikpapan, Metrokaltim.com – Hujan deras yang terjadi pada Minggu (15/3), sekira pukul 13.30 Wita, membuat beberapa lokasi di Balikpapa, terdampak banjir. Diketahui, banjir ini berlangsung selama satu jam, baru berhenti sekira pukul 14.30 Wita.
Pantauan Metro Kaltim, salah satu lokasi yang terendam banjir itu berada di kawasan simpang tiga traffick light dekat Masjid Da’watul Khair, Jalan Ahmad Yani, Balikpapan Tengah. Tinggi air di sana mencapai betis orang dewasa. Arus lalu lintas pun sempat tersendat gara-gara banjir ini. Banyak pengendara memilih mutar arah untuk menghindari banjir. Namun ada juga pengendara yang memasak menerobos air yang menutupi permukaan jalan.
Selain itu, banjir juga terjadi di wilayah RT 55, Kelurahan Kelandasan Ilir, Balikpapan Kota. Tinggi airnya kira-kira setengah betis orang dewas. Tak sedikit anak-anak di sana memanfaatkan banjir ini untuk bermain air.
Hujan deras ini juga mengakibatkan jalan di samping Gedung Parkir Klandasan, Jalan Jenderal Sudirman, tergenang air. Tingginya sekitar 10 sentimeter.
Kepala Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Balikpapan, Suseno mengatakan, dalam menaggulani banjir dan genangan air di wilayah Balikpapan ini, pihaknya dibantu relawan. Seperti Info Bencana, Tagana hingga Senkom.
Dia mengimbau agar seluruh masyarakat peduli terhadap lingkungannya, seperti tidak membuang sampah sembarang dan rutin membersihkan lingkungan. Karena hal tersebut dapat mencegah terjadinya bencana.
“Peka dan peduli lah terhadap lingkungan di mana pun. Adakan kerja bakti untuk pembersihan saluran air, perbaiki turap-turap yang sudah lapuk, buang sampah di tempat-tempat yang telah ditentukan, pangkas pohon yang membahayakan. Kita jaga alam, alam jaga kita,” ujarnya.
(tya/riyan)
127