Jabat Dua Periode Sebagai Walikota Balikpapan, Tjutjup Suparna Tutup Usia

Balikpapan, Metrokaltim.com – Balikpapan berduka, seorang tokoh yang juga mantan Walikota Balikpapan dua periode 1991-2021 Kolonel Inf H. Tjutjup Suparna tutup usia di Rumah Sakit Kanujoso Djatiwibowo (RSKD), Selasa (4/2) dinihari sekira pukul 02.30 wita.

Almarhum Tjutjup Suparna yang di kenal sebagai bapak seribu taman ini meninggalkan seorang Istri dan dua orang anak. Alamarhum di semayamkan di rumah duka, kawasan Balikpapan Baru, G1 No 06. Walikota Balikpapan, Rizal Effendi, Kapolresta Balikpapan tampak hadir di rumah duka memberikan penghormatan terakhir kepada almarhum yang sudah membangun Balikpapan lebih berkembang baik, termasuk beberapa pembangunan yang ada.

Almarhum Tjutjup Suparna saat disalatkan.

Walikota Balikpapan Rizal Effendi mengatakan, almarhum Tjutjup Suparna tutup usia pada saat Balikpapan akan merayakan Hari Ulang Tahun yang ke 123 tahun, almarhum merupakan sosok pimpinan yang terbaik dan merupakan putra Balikpapan yang suskes membangun Kota Balikpapan sejak menjabat sebagai Walikota Balikpapan pada periodenya.

“Bersedih saat kita akan merayakan HUT Kota Balikpapan ke 123 tahun seorang putra terbaik Balikpapan tutup usia, beliau yang mendapatkan Adipura Kencana pertama kali untuk kota Balikpapan,” jelasnya.

Selain itu, lanjut Rizal, Tjutjup Suparna juga merupakan bapak seribu taman, di mana banyak taman yang ada di Balikpapan merupakan gagasan dan ide beliau waktu menjabat sebagai Walikota Balikpapan selama dua periode. “Taman paguyuban yang ada di Karang Jati, itu merupakan ide almarhum, sehingga terlihat cantik di kawasan tersebut,” sebutnya.

Foto almarhum Tjutjup Suparna semasa hidup.

Almarhum Tjutjup Suparna yang pernah menjabat sebagai Dandim di Balikpapan ini banyak menerima penghargaan selama berada di Angkatan Darat. Satya Lencana Penegak, Satya Lencana Dharma Pala, Satya Lencana Seroja, Satya Lencana Wira Karya, Kehormatan dari Bintang pemerintah negri Belanda, dan Bintang Kartika Eka Paksi Nararya.

Sejumlah kerabat dan sahabat serta pejabat mengantarkan Almarhum menuju peristirahatannya yang terakhir di Taman Makam Pahlawan Balikpapan Selatan. Almarhum Tjutjup Suparna yang juga di kenal sebagai bapak seribu taman ini akan di kebumikan secara militer di Taman Makam Pahlawan Balikpapan Gunung Bakaran.

(idris/riyan)

316

Leave a Reply

Your email address will not be published.