Kabag Ops Polresta Balikpapan Berganti
Balikpapan, Metrokaltim.com – Gerbong mutasi di Polresta Balikpapan kembali bergulir, Kabag Ops Polresta Balikpapan di ganti. Serah terima jabatan dilaksanakan di ruang Rupatama pada Kamis (26/12) siang.
Serah terima jabatan ini di pimpin langsung oleh Kapolresta Balikpapan, AKBP Turmudi yang dihadiri oleh pejabat utama Polresta Balikpapan dan perwira serta Bhayangkari.
Serah terima jabatan ini merupakan hal yang di biasa di lakukan kepolisian, selain sebagai penyegaran juga sebagai pengembangan karir. ” Ini hal yang biasa di tubuh Kepolisian, sebagai penyegaran dan juga sebagai pengembangan karir”, jelasnya.
Jabatan Kabag Ops Polresta balikpapan yang sebelumnya di jabat oleh Kompol Elvis Irawan ini di serahkan kepada Kompol Dody Surya Putra. ” Sebagai Kabag Ops yang di baru harus segera menyesuaikan terlebih pada saat ini menghadapi pergantian tahun 2019, dan menghadapi pesta demokrasi balikpapan pada 2020 nantinya”, ulasnya.
Dengan dua momentum yang akan di hadapi kota Balikpapan ini, di harapkan Kabag Ops yang baru bisa menjadi motor yang tangguh dan bisa menjalankan tugas-tugas yang ada di Polresta balikpapan baik secara administrasi dan di lapangan.
” Kabag Ops itu sangat menentukan dinamika Operasional Polresta balikpapan”, pungkasnya.
(Idris)
145