LCT Tabrak Kapal Kayu Pemancing di Teluk Balikpapan, Satu Orang Sempat Hilang

Balikpapan, Metrokaltim.com – Kecelakaan laut terjadi di Perairan Teluk Balikpapan, kawasan Keluruhan Baru Ulu, Balikpapan Barat, Rabu (9/12) dini hari. Sebuah kapal landing craft tank (LCT) menabrak kapal kayu yang ditumpangi tiga orang pria di perairan tersebut.

Informasi yang dihimpun Metro Kaltim, ketiga penumpang itu bernama Arief Lesmana (33), Rahmat (38) dan Totok Hibaraya (40). Pada sekira pukul 02.00 WITA, mereka pergi ke Teluk Balikpapan menggunakan kapal kayu. Di sana mereka hendak memancing ikan.

Namun, belum lama memancing, Arief, Rahmat dan Totok melihat sebuah LCT bergerak menuju kapalnya dengan kecepatan tinggi. Mengetahui kapalnya akan ditabrak, Arief dan Rahmat loncat ke laut. Sementara Totok masih di atas kapal. Tidak lama kemudian, LCT tersebut menabrak kapal pemancing itu.

“Posisinya saat itu gelap, sehingga terjadi laka (kecelakaan) laut,” kata petugas Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Balikpapan, M Yusuf.

Kecelakaan ini diketahui kru LCT tersebut. Mereka bergegas memberikan pertolongan. Arief dan Rahmat berhasil diangkut ke LCT dengan kondisi selamat. Sedangkan Totok menghilang. Hilangnya Totok ini dilaporkan kepada BPBD Balikpapan.

Petugas search and rescue (SAR) pun segera ke lokasi kejadian untuk memberi bantuan. Sementara menunggu petugas SAR datang, kru LCT terus mencari keberadaan Totok. Hingga pada akhirnya kru LCT berhasil menemukan Totok dalam kondisi selamat.

“Saat kami tiba, kami dapat info semua korban selamat. Jadi kami bantu evakuasi ke darat,” ungkap Yusuf.

Petugas lalu membawa Arief, Rahmat dan Totok ke puskesmas terdekat untuk mendapatkan pertolongan medis. Mereka pun telah ditangani para pihak berwajib. (sur/ ryan)

105

Leave a Reply

Your email address will not be published.