Pasokan Listrik Aman Selama Nataru, PLN Kaltimra Jamin Suplai Listrik Lancar

Balikpapan, Metrokaltim.com – PT PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Kaltim dam Kaltara (Kaltimra) pasokan aman selama Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2020. Perusahaan plat merah itupun bakal membangun posko-posko untuk menjamin suplai listrik lancar di Kaltimra.

General Manager PLN UIW Kaltimra, Sigit Witjaksono mengatakan, seperti tahun-tahun sebelumnya, konsumsi listrik saat perayaan Nataru akan mengalami peningkatan drastis. Sebab, akan ada kegiatan-kegiatan masyarakat yang menggunakan listrik dengan daya besar.

“Masyarakat dalam jumlah besar akan melaksanakan ibadah. Juga biasanya menjelang momen pergantian tahun akan banyak panggung hiburan masyarakat,” katanya, pada Jumat (20/12).

Oleh karena itu, lanjut Sigit, PLN UIW Kaltimra akan meningkatkan pengamanan listrik. Posko-posko siaga listrik akan didirikan di beberapa daerah di Kaltimra. Pihaknya juga menyiapkan 763 petugas PLN yang akan disebar di posko-posko tersebut.

Selain itu, PLN UIW Kaltimra juga akan menyediakan 19 Unit Gardu Bergerak, 60 genset di kantor-kantor PLN, 19 unit Uninterruptible Power Supply (UPS), dan ratusan kendaraan bermotor untuk mobilisasi petugas siaga demi percepatan pemulihan apabila terjadi gangguan. Kegiatan siaga listrik ini akan mulai diberlakukan pada 18 Desember hingga ‪8 Januari 2020‬.‬

“Kami juga akan melakukan pengamanan terhadap instalasi kelistrikan yang juga berdampak langsung kepada suplai listrik untuk masyarakat,” jelasnya.

Apel persiapan jelang Nataru.

Lebih lanjut, Sigit menerangkan, persiapan pengamanan ini diberlakukan di wilayah kerja PLN UIW Kaltimra. Terdidiri dari 15 Kota atau Kabupaten, dan 156 Kecamatan Kaltimra. Sedangkan pengguna listrik di dua provinsi itu diperkirakan ada 1,17 juta pelanggan PLN.

PLN UIW Kaltimra juga akan memberikan suplai listrik maksimal ke 242 Gereja yang ada di Kaltimra. Hal ini agar kegiatan ibadah saat Natal nanti bisa berjalan lancar.

“Karena di saat ini lah kelancaran distribusi listrik harus dijamin, dan kami akan siapkan untuk itu,” terangnya.

Sigit turut memaparkan sistem kelistrikan di Kaltim. Saat ini, sebut dia, provinsi ini menggunakan sistem kelistrikan interkoneksi bernama Sistem Kalimantan Selatan-Tengah-Timur, berdaya listrik 1.550 Megawatt (MW).

Sistem kelistrikan inilah yang saat ini menyuplai kebutuhan listrik untuk Balikpapan, Samarinda, Tenggarong, Bontang, hingga Sangatta, dengan beban puncak berkisar 460 MW.

“Dengan begitu, pasokan listrik dipastikan cukup dan tidak akan ada kekurangan daya,” sebutnya.
Diakuinya, untuk melancarkan distribusi listrik saat Nataru buka pekerjaan mudah. Butuh kerja keras dari semua pihak, terutama petugas PLN. Oleh karena itu, dia mengimbau kepada seluruh jajarannya untuk mengutamakan keselamatan dan kesehatan kerja selama bertugas.

“Saya ucapkan selamat bekerja kepada rekan-rekan sekalian, jadikanlah ini bagian dari ibadah. Selanjutnya, mari kita berdoa demi kelancaran distribusi listrik, sehingga perayaan Natal dan Tahun Baru 2020 dapat berlangsung nyaman,” tutupnya.

(sur/riyan)

163

Leave a Reply

Your email address will not be published.