Polres Bontang Terus Perketat Wilayah Perbatasan, Antisipasi Penyebaran Virus Corona

Bontang , Metrokaltim.com – Dalam mengantisipasi penularan virus corona (covid-19), Polres Bontang terus bersinergi dengan TNI dan instansi terkait untuk memperketat penjagaan di wilayah perbatasan yakni Pos Covid-19 dan Pos Cek Point Tugu Selamat Datang Kota Bontang.

Penjagaan pos perbatasan terus dilakukan tepatnya di Tugu Selamat Datang Kota Bontang. Ada dua Pos berdiri di perbatasan yakni Pos Covid-19 dan Pos Cek Point Operasi Ketupat Mahakam 2020.

Tidak hanya di Perbatasan tetapi Polres Bontang juga mendirikan Pos Pengamanan di Perangat Polsek Marangkayu, Pos Tanah Datar Polsek Muara Badak , Pos Pelayanan di Jalan Sukarno-Hatta Kecamatan Bontang Barat dan Pos Pelayanan Pelabuhan di Loktuan.

Semua pos ini didirikan Polres Bontang, selain menjaga keamanan dan ketertiban juga dalam rangka pencegahan penyebaran virus corona atau Covid-19 di Kota Bontang.

Kapolres Bontang AKBP Boyke Karel Wattimena, SIK. MH melalui Kasubbag Humas AKP Suyono  mengatakan, pencegahan yang dilakukan di perbatasan harus benar-benar efektif sehingga masyarakat juga tetap merasa aman dan nyaman ketika dilakukan pemeriksaan dan pengawasan.

Menurut Kapolres, dalam memaksimalkan pencegahan covid-19 di wilayah perbatasan salah satunya perlu juga menentukan dan membuat pos-pos penjagaan di tempat strategis lainnya.

“Untuk mengantisipasi penularan Covid-19 ini, setiap orang dan kendaraan yang keluar Kota Bontang dan yang masuk Kota Bontang dilakukan pemeriksaan” terang Kapolres.

(riyan)

139

Leave a Reply

Your email address will not be published.