Puluhan Karangan Bunga Berjejer di Halaman Polresta Balikpapan, Ada apa??

Balikpapan, Metrokaltim.com – Ada yang berbeda di halaman Mako Polresta Balikpapan pada selasa (30/06) siang. Tampak puluhan karangan bunga ucapan Hari  Bhayangkara ke-74  berjejer rapi di Halaman Polresta Balikpapan, sejumlah karang bunga datang dari instansi Pemerintah Kota Balikpapan, Forkopimda, perusahaan, ormas, perbankan serta  dari elemen masyarakat lainnya.

Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Turmudi melalui Wakapolresta Balikpapan AKBP Sebpril Sesa mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih atas ucapan yang telah diberikan ini. Dia juga berharap, semoga do’a dan ucapan yang diberikan dapat memotivasi anggota Polri, khususnya Polresta Balikpapan semakin dipercaya dan di cintai oleh masyarakat.

“Sekali lagi kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat dan Forkopimda Kota Balikpapan, yang sudah mengirim karangan bunga untuk mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-74. Diharapkan dengan semangat Bhayangkara, Polri akan menjadi lebih baik dan dicintai masyarakat,” ujar mantan Kapolres Sinjai ini.

Peringatan Hari Bhayangkara Ke-74 yang jatuh pada 1 Juli (Rabu, red) akan dirayakan secara sederhana, karena Indonesia masih dilanda pandemi Covid-19.

“Rangkaian kegiatan peringatan Hari Bhayangkara akan dilaksanakan secara sederhana. Konsepnya menyesuaikan kondisi saat ini, yaitu pada masa transisi menuju new normal dengan tetap menaati protokol kesehatan,” tambah AKBP Sebpril Sesa.

Untuk diketahui, dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-74, sejak awal Juni 2020, Polresta Balikpapan bersama jajaran telah melaksanakan sejumlah kegiatan bakti sosial, di antaranya donor darah, pembagian paket sembako kepada warga, serta membersihkan kampung dan tempat ibadah dan juga akan menggelar layanan pembuatan SIM gratis bagi warga yang lahir pada tanggal 1 Juli.

“Dengan mengusung tema “Kamtibmas Kondusif, Masyarakat Makin Produktif”, peringatan Hari Bhayangkara tahun ini terdiri atas bakti sosial selama Juni, pemuliaan nilai-nilai Tribrata,” tutur AKBP Sebpril Sesa.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa puncak peringatan Hari Bhayangkara pada hari Rabu (1/7/2020) pukul 08.00 Wita di ruang Rupatama Polresta Balikpapan secara virtual dengan inspektur upacara Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Turmudi.

“Upacara peringatan Hari Bhayangkara dilaksanakan secara virtual yang dipimpin langsung oleh Kapolresta Balikpapan, dengan mengikuti video conference dari Mabes Polri yang diikuti oleh jajaran mulai Polda hingga Polres se-Indonesia, selanjutnya dirangkaikan acara syukuran Hari Bhayangkara,“ pungkas Wakapolresta.

( idris)

233

Leave a Reply

Your email address will not be published.