Tunjang Kegiatan Babinsa, Dandim 0909/Sangatta Letkol Czi Pabate Salurkan Kendaraan Roda Dua

Sangatta, Metrokaltim.com – Dalam menunjang tugas dan kewenangan sebagai aparat penegak kamtibmas di masing-masing wilayah teritorialnya, maka baru-baru ini Dandim 0909/Sangatta Letkol (Czi) Pabate secara simbolis menyerahkan kendaraan operasional bagi para babinsanya yaitu sepeda motor di Mako Kodim Sangatta.

“Yang mana kendaraan dinas babinsa ini dalam menunjang tugas para babinsa di lapangan nantinya, baik dalam memontior berbagai kegiatan masyarakat maupun kamtibmas di masing-masing wilayah tugasnya,” terang Dandim Sangatta Pabate.

Secara simbolis Dandim 0909/Sangatta Letkol (Czi) Pabate serahkan kendaraan roda dua ke babinsa.

Dandim Pabate berharap dengan adanya penyerahan motor dinas tersbut dapat dirasakan manfaatnya dalam mendukung berbagai giat program babinsa sebagai sarana mobilisasinya.

“Dengan adanya penyerahan motor dinas tersebit dapat memberikan motivasi agar para babinsa dapat profesional, amanah selama bertugas dan terus melakukan berbagai pembinaan dilingkungan desa bersama masyarakatnya,” tutur pucuk komandan tertinggi di Kodim Sangatta ini dengan pangkat bunga dua dipundak.

(aji/riyan)

163

Leave a Reply

Your email address will not be published.