Wabup Kutim Pimpin Teleconfrence Penyerahan Bonus Atlit

Sangatta, Metrokaltim.com – Setelah menanti-nanti pencairan bonus atlet yang turut meraih mendali pada pelaksanaan Pekan Olah Provinsi (Porpov) Kaltim ke – VI tahun 2018 lalu, dengan mekanisme persyaratan tekhnis administarsi yang ketat.

Maka para atlet berprestasi baik yang sukses mendapatkan mendali emas, perak dan perunggu dapat sedikit bernafas lega pasalnya. Pada, Selasa (15/10) pagi berlangsung diruang Meranti Kantor Pemerintahan Kabupaten Kutai Timur (Kutim) dilakukan penyerahan bonus atlet secara simbolis.

Jadwal penyerahan bonus atlet pada Selasa itu dihadiri para atlet penerima bonus, pelatih serta official kontingen Porpov Kaltim.

Bonus atlet yang diserahkan jumlahnya bervariasi berdasarkan raihan tingkatan prestasinya. Yang mana, realisasi pembayaran bonus atlet terbagi pada tahapan pembayaran bonus atlet ditriwulan pertama, sebesar Rp 6.633.500.000, pencairan bonus atlet tahap kedua sebesar Rp 7.006.500.000 dan pembayaran tahap tiga sebesar Rp. 7.006.500.000.

Wabup Kutim Kasmidi Bulang foto bersama usai penyerahan bonus atlet.

Saat membuka teleconfrence bersama awak media Wakil Bupati Kutai Timur H Kasmidi Bulang ST.MM menegaskan, dirinya mewakili Bupati Kutai Timur H Ir Ismunandar MT mengapresiasikan positif terkait bonus atlet.

“Artinya pendanaan bonus atlet sebesar Rp 18 milyar lebih dapat terserap dengan baik, dan difungsikan sebagaimana mestinya,” terangnya

Perwakilan salah satu media televisi lokal sempat menanyakan kepada Wabup Kasmidi Bulang akan niatan pemeberdayaan TK2D yang berprestasi.

“Yah nanti kita koordinasi lagi dengan beberapa lintas OPD, meyangkut prestasi baik dari kalangan TK2D agar dapat terus terperhatikan dengan baik khususnya dalam peningkatan prestasinya,” ungkapnya.

Lantas bagaimana mekanisme pesryaratan administrasi bagi atlet yang belum menerima bonus atlet tersebut, menurut Kasmidi terkait perihal tersebut kembali kepada kewenangan Dinas Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Kutai Timur.

Penyerahan bonus atlet selain disaksikan Wabup Kasmidi Bulang, Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Basrie, juga disakmsikan Ketua KONI Kutim Heriansyah Masdar.

(aji/riyan)

181

Leave a Reply

Your email address will not be published.