Di Tengah Pandemi, Ratusan Personel Polda Kaltim Naik Pangkat

Balikpapan, Metrokaltim.com – Sebanyak 360 personel Kepolisian Daerah Kalimantan Timur (Polda Kaltim) naik pangkat setingkat lebih tinggi. Senin (4/1) kemarin, upacara kenaikan pangkat ini digelar di Markas Polda Kaltim, Balikpapan.

Upacara tersebut dilaksanakan dengan mengedepankan protokol kesehatan. Sebab, sampai saat ini Coronavirus disease 2019 (Covid-19) masih mewabah di kota ini. Kepala Polda Kaltim, Inspektur Jenderal Polisi Herry Rudolf Nahak, memimpin langsung jalannya upacara tersebut.

Dalam pidatonya, Herry mengucapan selamat kepada seluruh personelnya yang telah naik pangkat. Dia berharap, kenaikan pangkat ini bisa menjadi momentum bagi aparat kepolisian untuk meningkatkan motivasi pengabdian guna memperkuat kepercayaan masyarakat.

“Saya atas nama keluarga besar Polda Kaltim menyampaikan selamat kepada personel Polda Kaltim yang telah melaksanakan korps raport kenaikan pangkat,” kata Herry kepada peserta upacara.

Dijelaskan Herry, kenaikan pangkat ini sebagai wujud kepercayaan pimpinan Polri yang diberikan kepada personel kepolisian yang secara selektif, serta berpedoman kepada persyaratan dan prosedur yang berlaku dengan memperhatikan integritas, dedikasi dan komitmen.

“Kepada para pejabat utama yang naik pangkat setingkat lebih tinggi menjadi Komisaris Besar Polisi (Kombes) semoga saudara dapat menjadi tauladan menggugah semangat dan pencetus inovasi bagi terwujudnya kinerja satuan kerja yang lebih baik,” jelas jenderal bintang dua itu.

“Sementara kepada para personel yang dianugerahi kenaikan pangkat pengabdian saya meminta saudara untuk terus hadir menjadi motivator bagi seluruh personel serta berperan aktif untuk menjembatani dan memperkuat kemitraan Polri dan masyarakat,” imbuhnya.

Terakhir, Herry berpesan kepada personelnya untuk bekerja ekstra soal penanggulangan pandemi Covid-19. Meningat, sampai saat ini Covid-19 masih terjadi di sejumlah daerah. Mendisiplinkan masyarakat untuk selalu memperhatikan protokol kesehatan, kata dia, harus terus dilakukan.

“Dan harus membantu mengendalikan pandemi Covid-19. Tetapi berbagai agenda strategis Polri tidak boleh dilupakan,” pungkasnya.

(sur/riyan)

111

Leave a Reply

Your email address will not be published.