Persiapan Logistik Pilkada, KPU Sudah Lakukan Survei ke Beberapa Daerah

Balikpapan, Metrokaltim.com – Saat ini KPU Kota Balikpapan tengah mempersiapkan logistik kebutuhan Pilkada yang akan berlangsung pada 9 Desember 2020. Kebutuhan ini antara lain perlengkapan yang akan disiapkan di TPS-TPS, seperti kotak suara dan surat suara.

Ketua KPU Kota Balikpapan, Noor Thoha mengatakan, beberapa hal yang diperlukan selain itu juga termasuk bilik, alat coblos, bantalan, tinta, formulir, dan lainnya.

“Pengadaan logistik sudah kita survei keberadaannya. Pertengahan November sudah harus klir,” kata Noor Thoha dihubungi media ini, Rabu (4/11).

Adapun bilik yang akan digunakan KPU masih sama dengan Pemilu tahun lalu. Yakni dengan menggunakan bilik berbahan kardus. “Itu barang sekali pakai setelah itu kita musnahkan,” terangnya.

Untuk memenuhi kebutuhan pencoblosan sesuai target, KPU Kota Balikpapan sebelumnya telah melakukan survei hingga ke pulau Jawa.

Survei pengadaan logistik dilakukan di tiga kota yakni, Kabupaten Kudus Jawa Tengah, DI Yogyakartya, Kota Surabaya Jawa Timur.

“Karena setiap perusahaan yang mampu mengajukan, kita harus survei. Ada pabrik dan barangnya atau tidak,” ujar Thoha.

Ia pun mewanti-wanti, jangan sampai perusahaan yang telah siap mengajukan pengadaan logistik justru tak ada hasilnya pada waktu yang ditentukan.

“Kelengkapan dokumen juga termasuk, kemampuan cetak, dan pengiriman. Kita sudah survei semuanya,” tutup Noor Thoha.

(ftm/riyan)

177

Leave a Reply

Your email address will not be published.