Terlibat Perkelahian, Seorang Pemuda Diamankan Polsek Balikpapan Barat

Balikpapan, Metrokaltim.com – Seorang pemuda diamankan Polsek Balikpapan Barat gara-gara terlibat perkelahian, pada Sabtu (13/6) malam. Kasus ini terungkap saat kepolisian sektor kecamatan itu menggelar patroli Unit Kecil Lengkap (UKL) antisipasi kriminalitas dan penanggulangan Covid-19.

Kapolsek Balikpapan Barat Kompol Imam Tauhid menceritakan kronologis pengungkapan ini. Sekira pukul 21.00 Wita, pihaknya berkumpul di asrama kepolisian di Jalan Karang Anyar, Balikpapan Barat. Mereka lalu berpatroli di kawasan Balikpapan Barat menggunakan kendaraan bermotor.

“Patroli ini dalam rangka mencegah aksi curat, curas, curamor, narkoba dan penanggulangan Covid-19,” katanya, Senin (15/6) siang.

Dalam kegiatan tersebut, petugas mendatangi muda-mudi yang aksi nongkrong. Petugas lalu memeriksa isi bawaan muda-mudi itu, temasuk melakukan penggeledahan badan. Bahkan, petugas juga menghentikan pengendara sepeda motor yang dicurigai. Sama, petugas juga memeriksa barang bawaan pengendara tersebut.

Petugas kepolisian saat mendatangi lokasi perkelahian antar remaja.

“Kami melakukan pemeriksaan terkait narkoba, pencurian, miras, ngelem dan sajam (senjata tajam),” beber Imam.

Tak hanya itu, petugas juga menyamperin sejumlah kafe-kafe dan tempat-tempat keramian lainnya. Di sana petugas membubarkan para pengunjung yang terlihat mengalami kerumunan massal. Hal ini dilakukan untuk mencegah penularan Covid-19.

“Kami juga memberi imbauan kepada warga untuk menjaga jarak dan selalu menggunakan masker guna mencegah Covid-19,” ujar Imam.

Di sela-sela patroli UKL berlangsung, petugas mendapatkan laporan adanya perkelahian di Gang Batuah, Jalan Sepaku, Kelurahan Margasari, Balikpapan Barat. Mendapat informasi tersebut, petugas bergegas mendatangi Gang Batuah.

Polisi meminta keterangan kepada warga sekitar lokasi kejadian.

Setibanya di sana, betul saja, petugas mendapati adanya perkelahian. Petugas lalu mengamankan salah seorang pemuda yang diduga sebagai pemicu terjadianya perkelahian ini. Namun Imam tak membeberkan identitas pemuda tersebut. Termasuk alasan perkelahian ini, juga tak dijelaskan secara persis. Sebab, saat ini polisi masih menyelidiki kasus ini lebih dalam.

“Yang jelas, pelaku keributan sudah kami amankan ke Polsek Balikpapan Barat. Selanjutnya kami membubarkan aksi perkelahian ini,” ungkap perwira melati satu di pundak itu.

Patroli UKL pun berakhir pada sekira pukul 23.30. Hasil giat ini, petugas tak menemukan adanya barang-barang yang mencurigakan. “Selama giat berlangsung situasi aman, lancar dan kondusif,” pungkas Kapolsek.

(tya/riyan)

267

Leave a Reply

Your email address will not be published.