Ditreskrimum Polda Kaltim Terima Penghargaan Presisi Award Atas Kinerjanya

BALIKPAPAN, Metrokaltim.com – Ditreskrimum Polda Kaltim menerima Piagam Penghargaan Presisi Award dari Lembaga Kajian Strategi Kepolisian Indonesia, Kamis (23/2/2023). Sebagai bentuk apresiasi atas respon cepat dari Polda Kaltim dalam menerima laporan masyarakat.

Pada kesempatan ini Wadir Reskrimum Polda Kaltim AKBP Ronny Faisal Faton mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah memberikan apresiasi terhadap kinerja Dirreskrimum.

“Nantinya ini, bukan berarti kita dapat penghargaan terus menjadi jumawa, tidak. Tetapi ini menjadi cambuk kita agar kedepan kita tingkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat,” ucap Ronny kepada awak media.

Tidak hanya itu, pihaknya juga membuka layanan kritik jika seandainya masyarakat mengkritik pekerjaan dari Dirreskrimum.

Lanjutnya, maka itu ia sampaikan jangan berhenti sampai sini, tetapi terus tingkatkan kinerja dan pelayanan, karena saat ini Polri terus berusaha memperbaiki, meningkatkan citra Polri.

“Saya kira apa yang menjadi hasil kerja dari pada Dirreskrimum akan membuat masyarakat semakin percaya terhadap Polri, dan ini wujud implementasi program presisi,” jelasnya.

Lebih jauh Direktur eksekutif lembaga kajian strategis kepolisian Indonesia terlengkapi Dr Edi Saputra Siwan menjelaskan, jika kedatangannya untuk menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kapolda Kaltim, Dirreskrimum Polda Kaltim termasuk Kasubdit Jatanras sebagai pelaksana dilapangan.

Selama dua bulan ini, pihaknya melakukan pengamatan terhadap kinerja Polda Kaltim. Termasuk dengan pemberitaan soal bagaimana apresiasi masyarakat terhadap pengungkapan sindikat pencurian monitoring alat-alat berat yang ada di IKN.

“Tentu apa yang dilakukan penjahat ini sangat meresahkan, ditambah masyarakat dan pelaksana proyek juga terganggu atas kehadirannya,” akui Edi Saputra.

Lanjutnya, dengan respon cepat Polda Kaltim pun melakukan penangkapan kepada pelaku beserta barang buktinya. Lalu sindikat pencurian monitoring alat berat masih dikembangkan.

“Kemarin saya dengar masih terus berkembang. dan tentu atas kecepatan yang dilakukan Polda Kaltim itulah, kami sebagai masyarakat dan lembaga datang kesini untuk menyampaikan apresiasi Polda Kaltim. Karena apa yang dilakukan ini akan membuat masyarakat nyaman,” imbuhnya. (mys/ries)

249

Leave a Reply

Your email address will not be published.