Hendak Salat Subuh, di Bacok Orang Tak Dikenal
Balikpapan, Metrokaktim.com – Seorang pria bersimbah darah harus di larikan ke rumah sakit lantaran mengalami luka serius akibat bacokan benda tajam. Pembacokan di lakukan oleh dua orang pria tidak di kena di kawasan masjid At Tagwa Balikpapan pada (2/4) Jum’at subuh.
Dari informasi yang di ketahui, awalnya korban hendak melakukan salat subuh. Sebelum melaksanakan salat, pada umumnya jamaah mengambil air wudhu di samping masjid, saat itulah datang dua orang tidak di kenal membawa sebilah parang dan langsung menganiaya korban hingga mengalami luka. Korban yang mengalami luka tersungkur di kursi yang tidak jauh dari lokasi pengambilan air wudhu.
Solahudin Siregar SH selaku ketua masjid At Tagwa membenarkan kejadian tersebut. Dikatakan, korban poisi masih mengambil air wudhu dan belum sempat melaksanakan salat.
” Masih poisi akan mengambil air wudhu, dua orang langsung melakukan pembacokan,” terang Solahudin.
Usai melakukan aksinya pelaku langsung melarikan diri. Semenit korban dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan akibat bacokan parang yang di alaminya. ” Korban langsung dirawat di rumah sakit dan pihak keluarga sudah ada,” bebernya.
Hingga saat ini belum di ketahui apa motif dari pembacokan yang di lakukan pelaku terhadap korban, namun semua sudah di laporkan kepada pihak kepolisian, pungkas Solahudin.
(idris)
124