Konser Sound Session, 700 Personil Polri Gabungan Dikerahkan

BALIKPAPAN, Metrokaltim.com – Sebanyak 700 personil gabungan dari Polresta Balikpapan di turunkan dalam rangka pengaman konser musik di Stadion Batakan pada Sabtu ( 27/8/22).

Konser musik dengan tajuk Sound Session ini menghadirkan sejumlah artis ibukota. Kegiatan konser mulai di gelar pukul 14.00 Wita.

Artis ibukota yang Ariel Noah, Changcuters, BCL, Guyon Waton membius masyarakat Balikpapan yang hadir di stadion Batakan.

Kapolresta Balikpapan Kombes Pol V Thirdy Hardmiarso mengatakan, seluruh personil Polri yang terlibat dalam pengamanan konser harus teliti dengan ketentuan yang di utamakan.

” Yang masuk harus di periksa, tidak boleh membawa Sajam, makanan dari luar, korek, sehingga konser bisa berjalan dengan aman dan tertib,” tegasnya.

Semua dilakukan untuk kepentingan masyarakat yang menonton, agar pada saat menyaksikan idolanya tampil bisa tertib.

Salam gelaran konser ini hingga pada akhir dan masa bubar, konser berjalan dengan tertib dan lancar, tidak ada keributan atau ricuh dalam kegiatan tersebut, bebernya.

Dalam pengaman konser yang di lakukan, mendapatkan apreasiasi dari Kapolda Kaltim dalam memberikan pengamanan konser Sound Session yang di gelar.

” Kapolda Kaltim memberikan apresiasi atas kinerja anggota gabungan polri yang dapat menjaga konser berjalan dengan baik dan tertib, pungkas Thirdy.

(Ries).

236

Leave a Reply

Your email address will not be published.