Oddang Soroti Infrastruktur pendukung yang Masih Belum Layak

BALIKPAPAN, Metrokaltim.com – Anggota DPRD Kota Balikpapan, Syarifuddin Oddang menyoroti masalah aksesibilitas menuju wisata Mangrove Graha Indah yang masih belum memadai.
Menurutnya, meski kawasan ini memiliki potensi besar sebagai tujuan wisata, infrastruktur pendukung yang layak masih kurang, sehingga menghambat kenyamanan pengunjung.
“Kebersihan dan layanan masyarakat di kelurahan, termasuk di Graha Indah, harus menjadi perhatian utama pemerintah. Namun, kenyataannya, akses menuju wisata Mangrove yang terkenal ini masih bermasalah,” ucap Oddang sapaan akrabnya kepada media, Selasa (25/3/2025).
Wisatawan lokal seringkali kesulitan karena kondisi jalan yang belum diperbaiki, meski keluhan mengenai hal ini sudah disampaikan beberapa kali ke Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim).
“Sayangnya, sampai sekarang belum ada perbaikan nyata,” akunya.
Dia juga membandingkan dengan daerah lain yang memiliki wisata Mangrove dengan akses yang lebih baik, dan berharap pemerintah kota memberikan perhatian lebih pada Mangrove Graha Indah agar dapat bersaing dengan destinasi serupa lainnya.
Selain perbaikan akses jalan, Oddang menekankan pentingnya pengelolaan yang lebih baik agar wisata ini dapat berkembang.
“Dengan akses yang memadai dan pengelolaan yang profesional, Mangrove Graha Indah bisa menjadi destinasi unggulan yang menarik lebih banyak wisatawan dan memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah,” akunya.
Ia berharap pemerintah kota segera mengambil langkah konkret untuk memperbaiki infrastruktur dan fasilitas pendukung wisata Mangrove Graha Indah, sehingga kawasan ini bisa berkembang lebih maksimal dan memberi manfaat bagi masyarakat dan wisatawan.
Penulis: Mys
Editor: Alfa
