Open Rekrutmen Bintara Polri, Polda Prioritaskan Putra-Putri Asli Kaltim
Balikpapan, Metrokaltim.com – Angin segar buat warga Kalimantan Timur (Kaltim) yang ingin bergabung bersama institusi kepolisian. Sebab, Kepolisian Daerah (Polda) Kaltim membuka kesempatan bagi muda-mudai yang ingin menjadi Bintara Polri.
Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Humas Polda Kaltim, Komisaris Besar Polisi Ade Yaya Suryana. “Ya, Polda Kaltim kembali membuka rekrutmen Proaktif Calon Bintara Polri tahun 2021,” katanya, Jumat (4/12).
Ade membeberkan, pendaftaran Proaktif Calon Bintara Polri itu telah dibuka sejak 26 November lalu, dan akan ditutup pada 8 Desember ini. Itu artinya, masih ada empat hari bagi putra-putri asli Kaltim bila ingin mendaftarkan diri.
Dalam hal pengrekrutan anggota baru ini, Polda Kaltim bekerja sama dengan jajarannya, baik Polres maumpun Polresta yang ada di Kaltim. “Adik-adik bisa mendaftar di Polres atau Polresta yang ada di daerah masing-masing,” beber Ade.
Lebih lanjut, perwira melati tiga itu memaparkan, pihaknya menyiapkan tiga kategori atau jalur pendaftaran. Kategori pertama diperuntukan bagi warga yang berada di pulau-pulau kecil dan pedalaman. Kedua, warga bisa mendaftar lewa jalur prestasi akademi, olahraga dan hafiz qur’an. Kategori ini juga diperuntukan bagi eks pasukan pengibar bendera pusaka (paskibraka) tingkat nasional.
Dan kategori terakhir dikhususkan bagi anak kandung anggota Polri yang telah gugur dalam melaksanakan tugas, atau bisa juga untuk anak kandung masyarakat yang telah membantu kepolisian dalam membina keamanan dan ketertiban masyarakat yang menonjol.
“Nanti administrasi pendaftarannya akan diverifikasi, jika lulus verifikasi akan lanjut mengikuti seleksi di Polda Kaltim,” papar Ade. Dia menambahkan, selama mengikuti seleksi peserta akan dibina untuk meningkatkan persentase kelulusan.
Dijelaskan Ade, penerimaan Bintara Polri ini diprioritaskan untuk putra-putri asli Kaltim. Hal ini dalam rangka meningkatkan mutu sumber daya manusia penduduk pri bumi.
“Mereka lebih tahu persoalan di wilayah, sehingga diharapkan lebih mudah menyesuaikan diri dan ketika ada masalah mereka lebih siap,” pungkas Kabid Humas Polda Kaltim.
(sur/riyan)
