Balikpapan Tetapkan PPKM Level 2, Penerapan Prokes di Perketat

Balikpapan, Metrokaltim.com – Pemerintah kota Balikpapan kembali menerapkan PPKM Level 2 selama satu pekan kedepan, hal ini di lakukan setelah dalam beberapa hari ditemukannya kasus positif covid-19.

Dari data satuan tugas Covid-19 terdapat enam pasien yang kini di rawat di rumah sakit dan empat orang yang menjalani isolasi mandiri.

Juru bicara Satgas Covid -19 Andi Sri Jularty mengatakan dari sepuluh yang terkonfirmasi kasus positif Covid -19 enam orang di rawat di rumah sakit dan empat orang menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.

“Semua yang terkonfirmasi positif Covid -19 memiliki riwayat perjalanan luar kota,” jelasnya.

Dengan adanya temuan kasus positif Covid -19, pemerintah kota Balikpapan melakukan pengetatan pada kegiatan masyarakat selama satu pekan kedepan khususnya penerapan protokol kesehatan.

” Pengetatan kegiatan masyarakat terutama protokol kesehatan agar tidak lengah sehingga bisa mencegah virus Covid -19,” ungkapnya .

Lebih lanjut Andi Sri Juliarty atau yang biasa di sapa (Dio) dari semua hasil tes yang di lakukan sudah di kirim ke Laboratorium pusat untuk mengetahui apakah ini varian Omnicron atau bukan.

(Ries/MK)

14

Leave a Reply

Your email address will not be published.