Jajaran Polresta Balikpapan bersama Tim SAR Evakuasi 3 ABK yang Tewas Terjebak Dalam Ruang Kapal

BALIKPAPAN, Metrokaltim.com – Tiga anak buah kapal (ABK) di Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) tewas diduga keracunan gas usai terjebak dalam palka kapal. Jasad ketiganya ditemukan dalam kondisi terbakar.

“Korban seluruhnya ditemukan dengan kondisi terbakar,” ucap Kapolsek Semayang Balikpapan, Minggu (22/1/2023).

Peristiwa itu terjadi di Kapal MT Nurhasanah Lima yang tengah berlabuh di Perairan Kampung Baru, Balikpapan pada Minggu (22/1) pukul 16.45 Wita. Awalnya satu ABK turun ke dalam kapal mengambil sampel minyak sawit.

Namun korban tidak kembali lantaran diketahui tidak sadarkan diri. ABK tersebut diduga keracunan gas di dalam palka kapal.

“Saat di dalam korban diduga menghirup hidrogen sulfida saat berada di ruang terbatas. Untuk data korban yang masuk kami masih belum terima,” ujarnya.

Kompol Komank Adhi Andhika melanjutkan, mengetahui rekannya masih di dalam palka, dua ABK lain turun menyusul. Namun keduanya masuk tanpa mengenakan alat pelindung diri (APD) sehingga ikut tewas terjebak.

“Jadi informasi yang kami terima ada tiga korban yang terjebak di dalam,” kata Kapolsek.

Pesonel Gabungan Unit Opsnal Polsekwas Pelabuhan Semayang dan Tim SAR yang menerima laporan kemudian mendatangi TKP guna proses evakuasi korban. Ketiga korban berhasil diangkat dalam palka kapal dalam kondisi meninggal dunia.

“Yang pertama itu kita temukan pada pukul 18.50 WIB, korban kedua pada pukul 18.55, dan korban ketiga pada 19.00,” bebernya.

Ketiga korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit di Balikpapan untuk divisum. Kasus ini pun tengah dalam penyelidikan polisi. (*/mys/ries)

127

Leave a Reply

Your email address will not be published.