Masdari Kidang Bersuara,Bupati Langsung Tinjau Jalan Longsor

Kutai Timur, Metrokaltim.com – Tak sia – sia upaya anggota DPRD Kutai Timur, Masdari Kidang dalam melaksanakan tugasnya sebagai anggota DPRD Kutai Timur dan melakukan kontrol kepada Pemerintahan di Kabupaten Kutai Timur, terkait kondisi ruas bahu jalan yang longsor di jalan Provinsi trans Sangatta – Bengalon.
“Seketika saya mendengar terhitung jumat (26/11) 2021 lalu adanya jalan arah dari Sangatta – Bengalon yang longsor begitupula arah sebaliknya. Akibat longsornya bahu jalan itu memicu antrian kemacetan berkilo – kilo meter maka saya sempat menyuarakan artinya memohon baik kepada bapak Bupati Ardiansyah maupun Wabupnya Kasmidi Bulang sekiranya dapat merespon dalam mencarikan solusi akan perbaikan jalan tersebut,” terang Kidang.
Lanjut Kidang, Syukur Alhamdulillah ternyata didengar bapak Bupati Kutim kita, Drs H Ardiansyah Sulaiman, M.Si yang langsung meninjau titik ruas bahu jalan longsor yang dimaksud dan turut di dampingi Wakil Ketua II DPRD Kutim Arfan, SE., M.Si bersama rekanan stake holder dari PT KPC, KLP dan PU,”.
Menurut politisi Berkarya Kutim ini, untuk mitra perusahaan dirinya sudah lebih dulu mengetahui dan langsung berbuat eksen membantu akan perbaikan skala prioritas darurat dalam memperbaiki jalan longsor tersebut.
Untuk itu Bupati Ardiansyah berharap hadirnya mitra perusahaan baik bersama Pemkab Kutim, DPRD Kutim dapat bersama – sama mempercepat progres perbaikan jalan longsor.
Sementara dihadapan Bupati, anggota dewan Kidang melaporkan dirinya secara pribadi telah menurunkan bantuan sebanyak 350 ( rit ) batu merah (latrit) dan dibantu pihak KPC menurunkan alat berat dan PT KLP guna membantu percepatan perbaikan jalan.
(Rin/ries)
