Komisi IV DPRD Balikpapan Terima Audensi Duta Wisata Balikpapan

BALIKPAPAN, Metrokaltim.com – Komisi IV DPRD Kota Balikpapan menerima audensi dari Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (DPOP) bersama Duta Pariwisata Balikpapan Tahun 2023, Senin (6/3/2023).

Usai menerima audensi, Ketua Komisi IV DPRD Balikpapan Doris Eko Rian Desyanto mengatakan, ada sekitar 28 finalis yang berkunjung ke DPRD Balikpapan.

Dirinya berharap para finalis bisa membawa pariwisata di kota Balikpapan semakin maju, serta bisa mempromosikan di panca nasional maupun internasional melalui media sosial.

“Karena sekarang eranya digital, apapun yang viral di media sosial itu yang banyak akan orang berkunjung di kota Balikpapan,” ujar Doris kepada awak media.

Dan siapapun yang nantinya akan terpilih, diharapkan bisa membawa harum nama kota Balikpapan di tingkat nasional maupun internasional.

Adapun dukungan dari DPRD Balikpapan, yang mana pihaknya selalu mensupport dan menganggarkan setiap kegiatan di DPOP. Dan untuk jumlahnya bisa ditanyakan ke dinas terkait.

“Maka itu perlu dilakukan pembinaan, agar mereka paham dengan daerah Balikpapan dari sektor pariwisata,” jelasnya.

Lebih jauh, Sekretaris DPOP Abdul Majid menambahkan, bahwa agenda finalis ini setiap tahun melakukan audiensi ke pemerintah kota dan DPRD Balikpapan.

Tujuannya untuk mendapatkan arak-arahan terkait dengan kebijakan pembangunan pariwisata, regulasi dari pemerintah maupun legislatif.

“Hal itu yang harus mereka tahu, kemudian ada motivasi yang bisa membuat mereka lebih semangat lagi menjadi finalis duta wisata,” tambah Majid.

Harapannya anak-anak ini lebih siap menyongsong IKN. Dan mereka mempunyai persiapan dari segi Sumber Daya Manusia (SDM)-nya. Serta harus mengetahui tentang banyak hal. (mys/ries)

244

Leave a Reply

Your email address will not be published.