Penyediaan Sapi Aman, Dianjurkan Warga Beli Sapi Berstiker

Balikpapan, Metrokaltim.com – Ketersediaan sapi di kota Balikpapan sampai saat ini sudah ada 3.500 ekor sapi, sehingga untuk penyediaan jelang Idul Adha sangat aman. Karena prediksi penyediaan sapi di Balikpapan sekitar 3.200 ekor sapi.
“Karena stok awal 1.600 ekor dan yang datang 1.900 ekor, jadi penyediaan sapi di Balikpapan aman,” ucap Kepada Dinas Pangan, Pertanian dan Peternakan (DP3) Balikpapan Heria Prisni kepada awak media, Selasa (5/7/2022).
Sementara untuk penjual sapi di Balikpapan, berdasarkan pantauan DP3 tersebar di 66 titik lokasi. Dan hampir semua penjual yang memiliki izin dari kelurahan, sehingga mereka mendapatkan stiker sehat.
Lanjutnya, pihaknya bersama Satpol PP akan melakukan sidak ke lapangan agar penjual sapi memiliki izin. Karena jika tidak memiliki izin, ditakutkan dapat mengganggu masyarakat sekitar.
“Kalau mereka tidak memiliki izin, kami tidak berikan stiker. Walaupun secara fisik sudah diperiksa, karena ditakutkan terkena PMK,” imbuhnya.
Pemeriksaan dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran PMK di Balikpapan. Ia juga menganjurkan masyarakat untuk membeli sapi yang punya stiker sehat. Karena kesehatannya terjamin melalui pengecekan dokter hewannya.
“Kalau untuk stok kambing ada 700 ekor, dari kebutuhan sekitar 1.000 ekor kambing. Bahkan yang akan datang dalam perjalanan sekitar 8.500 ekor,” terangnya.
Meskipun stok sapi tercukupi, namun tidak dipungkiri harga jual jauh lebih mahal dari tahun sebelumnya. Lantaran biaya produksi mereka mahal, karena harus karantina selama 14 hari dulu
“Jadi peningkatan harganya mencapai 10 persen, dari yang awalnya Rp 18 juta menjadi Rp 21 juta,” tuturnya. (Mys/ Ries).
